Minggu, 20 April 2014

StoreDot, Bisa Charge Ponsel Sampai Penuh Hanya Dalam 30 Detik

StoreDot, Bisa Charge Ponsel Sampai Penuh Hanya Dalam 30 Detik

Kamu membutuhkan sebuah powerbank yang sanggup mengisi daya baterai di smartphone dengan cepat? Sekarang sudah ada solusinnya. Sebuah perangkat pengisi daya baterai yang berasal dari Israel bernama StoreDot diklaim sanggup mengisi daya baterai hingga penuh 100%’ hanya dalam waktu 30 detik saja. 

StoreDot merupakan teknologi pengisi super daya baterai dari bio-organik. Saat ini StoreDot masih berupa prototipe atau model yang nantinya akan diproduksi secara massal. Kini, startup tersebut sudah menarik minat banyak konsumen dan mereka siap mendanai produksi dengan komitmen dana yang terkumpul hingga kini sebesar $6.25 juta dollar.

Dikabarkan, perusahaan gadget dan teknologi asal Korea, Samsung, juga tertarik untuk memproduksi StoreDot secara massal. Dibutuhkan waktu 3 tahun untuk mempersiapkan startup tersebut hingga dapat dipasarkan. 




Referensi : http://droidmagzid.com/storedot-bisa-charge-ponsel-sampai-penuh-hanya-dalam-30-detik/


Analisa :
 
Kini ada sebuah charger smartphone yang Cuma butuh waktu 30 detik untuk mengisi baterai sampai penuh. Charger ini bernama StoreDot yang diciptakan perusahaan asal Israel. Menurut berita yang saya baca di Cellular-news, charger dan baterai yang mereka kembangkan ini menggunakan nanodot yang terbuat dari bahan bio-organic. Bahan ini yang meningkatkan performa elektroda dan elektrolit pada saat proses pengisian baterai.
 
Tentunya, dengan adanya charger seperti ini, sangat menguntungkan sekali buat kita yang memiliki mobilitas yang tinggi, hampir semua orang tidak bisa lepas dari handphonenya masing masing, terkadang daya baterai handphone habis tiba tiba disaat yang tidak tepat, maka dengan adanya charger ini, sangat membantu sekali untuk bisa melanjutkan aktivitas kita, tanpa takut kehabisan baterai, namun StoreDot masih dalam tahap pengembangan oleh produsennya dan baru akan mulai diproduksi secara massal pada tahun 2016, ya berarti di tahun yang sama baru kita bisa menikmati StoreDot untuk nge-charge smartphone kita.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar